Senin, 04 November 2013

MENGENAL KANKER DAN TUMOR (PENCEGAHAN DAN PENGOBATAN HERBAL ANTI KANKER)

Bapak Drh. H. Rusdiyanto, SF membawakan
meteri seminar yang didampingi  Bapak
 H. Andi Alif Kaharuddin, moderator Bapak Mujahidin

"Setiap orang, baik laki-laki maupun perempuan, anak-anak apalagi yang telah berusia lanjut, punya potensi untuk menderita penyakit kanker. Potensi ini dipicu oleh kebiasaan pola hidup dan pola makan yang lebih sering mengkonsumsi produk-produk serba instan". Demikian pemaparan awal yang disampaikan oleh Bapak drh. H. Rusdiyanto, SF., salah seorang herbalis nasional pada Seminar Kesehatan Islami yang diselenggarakan oleh Kampus Mi'raj Internasional pada Ahad, 27 Oktober 2013 di Gedung Training Center Lt. 7 Kampus UIN Jl. Sultan Alauddin Makassar. 

Data survey dari Kementrian Kesehatan Indonesia menyebutkan, kanker merupakan penyebab kematian ke-5 di Indonesia dan cenderung mengalami pergerakan grafik peningkatan yang signifikan, dimana jenis kanker kaum hawa di dominasi oleh kanker payudara di susul kanker usus besar, sementara kanker paru-paru disusul kanker prostat mendominasi jenis kanker kaum adam. Menurut Bapak drh. Rusdianto SF, kanker merupakan sel tumor yang tumbuh secara terus menerus, tak terkendali dan tak terbatas. Pertumbuhan sel yang terus membelah dengan cepat dan tidak terkendali ini pada akhirnya menyerang organ-organ penting serta syaraf tulang belakang. Padahal dalam keadaan normal, sel hanya akan membelah diri jika ada penggantian sel-sel yang telah mati dan rusak, tidak seperti sel kanker yang terus menerus membelah meskipun tubuh tidak memerlukannya. Karena itu, langkah awal dari pengobatan kanker adalah dengan pemeriksaan biopsy, sehingga langkah pengobatan bisa dilakukan secara cepat dan tepat. Secara umum, ada tiga tindakan yang bisa dilakukan dalam penanganan penyakit kanker; Pertama, Pembedahan/Operasi, Kedua, Kemoterapi, Ketiga, Pengobatan Herbal. Hanya saja perlu diketahui, penanganan secara konvensional (operasi dan kemoterapi) sering kali belum bisa diatasi secara total. Disinilah fungsi dan peran pengobatan herbal menjadi sangat penting karena sifatnya yang holistik.

Ahad- Net Internasional sebagai salah satu MLM Syariah memperkenalkan produk herbal ZEDACA sebagai pengembangan dari produk herbal temu putih. ZEDACA diramu secara khusus dari beberapa herbal unggulan, yaitu Temu Putih (Curcuma Zhedoaria), Keladi Tikus (Typhonium Flagelliformes) dan Sambiloto (Andrographis Panucilata). Ekstrak temu putih berguna untuk menghambat perkembangan sel-sel OVCAR-3. Temu putih juga mengandung RIP (Ribosome Inacting Protein) berkhasiat menonaktifkan pertumbuhan sel kanker. Ekstrak Keladi Tikus mengandung senyawa trierpenoid sebagai penghambat kerja enzim DNA yang berperan dalam sel sehingga terhenti dan mematikan sel kanker. Juga terdapat senyawa fitol yang berfungsi untuk melawan sel kanker dengan cara apoptosis(matinya sel dengan sendirinya). Sedangkan ekstrak Sambiloto mengandung senyawaAndrographolide dan zat Panicolin yang berkhasiat untuk meningkatkan daya tahan tubuh serta menekan pertumbuhan sel kanker.

Para pesrta seminar 
Pemaparan ini akhirnya membuka wawasan para peserta seminar yang didominasi kaum hawa akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini serta pentingnya mencari solusi untuk mencegah dan mengobati jika telah terdiagnosa virus kanker. Karena itu, Bapak drh. Rusdianto SF menekankan para peserta agar selalu waspada dengan kanker. Waspada kanker bisa diartikan dengan; Waktu BAB/BAK ada perubahan kebiasaan/gangguan, Alat pencernaan terganggu dan susah menelan, Suara serak atau batuk yang tidak sembuh-sembuh, Payudara atau tempat lain ada benjolan, Andeng-Andeng (tahi lalat) yang berubah sifat, Darah atau lendir abnormal yang keluar dari tubuh, dan Adanya koreng/borok yang tidak sembuh-sembuh. Karena itu, untuk menghindari ini semua, konsumsilah ZEDACA secara teratur sesuai dosis anjuran sehingga terbebas dari bahaya kanker.

Sementara pada sesi kedua, Bapak Andi Alif Kaharuddin tampil memberikan tausiyah kepada seluruh peserta seminar akan pentingnya memahami hakekat dari musibah dan penyakit yang menimpa setiap umat Muslim. Karena Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu, maka yakinkanlah diri Anda bahwa Allah yang menurunkan penyakit serta obat penawarnya. Bersabarlah, karena sakit atau musibah yang menimpa itu ibarat pembersih dosa bagi umat Muslim. Keyakinan seperti ini akan membawa kita pada kebersihan hati (tazkiyatunnafs) yang akan memudahkan turunnya ridha Allah. Jika Allah telah ridha, maka kondisi apapun yang menimpa kita akan terasa ringan. Banyak amaliyah yang bisa dilakukan untuk mempercepat proses penyembuhan ini, seperti mendawamkan shalat-shalat sunnah, utamanya shalat sunnah taubah dan hajat, mengembalikan hak-hak makhluk yang pernah diambil dan meminta maaf atas kesalahan itu, tilawah dan zikir, serta menjaga shalat lima waktu.

Akhirnya, tepat pukul 12.15 wita, Seminar ini ditutup dengan pemberian doorprise berupa paket Nigella Plus dan Teh Hilba kepada tiga peserta yang beruntung.(MUR)