Sebelum saya
berbagi informasi dan menuliskan materinya, saya ingin menyamakan persepsi
bahwa jika ada kata kaya dalam tulisan ini, berarti maksud saya adalah kaya secara keuangan atau finansial.
Walau sebenarnya saya tentu sepakat bahwa banyak definisi kaya, salah satunya seperti
ada kalimat bijak yang mengatakan bahwa orang
yang paling kaya adalah orang yang paling merasa cukup dengan pemberian Allah.
Pernahkah
Anda merasa sudah bekerja keras namun tak menghasilkan sesuatu yang seperti
Anda harapkan? Padahal kerja keras Anda sudah dilakukan dengan perhitungan yang
sangat matang dan dengan ilmu pengetahuan yang sudah cukup baik. Lalu apa
sebabnya sehingga terjadi demikian?
Bukankah di dunia ini berlaku hukum sebab akibat?